Business

Sanken Tutup Pabrik di Cikarang, Produksi Pindah ke Jepang

Kawasan pabrik Sanken Cikarang

Aneka Jateng Kabar mengejutkan datang dari dunia industri elektronik dan peralatan rumah tangga. Perusahaan Sanken, yang telah lama beroperasi di Indonesia, mengumumkan rencananya untuk menutup pabriknya yang berlokasi di kawasan industri MM2100, Cikarang, Bekasi.

Keputusan ini telah tercatat dalam sistem online single submission (OSS) dan direncanakan akan efektif pada Juni 2025. Informasi ini tentu menjadi perhatian besar bagi banyak pihak, mengingat Sanken merupakan salah satu merek elektronik yang cukup dikenal di Tanah Air.

Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi, dan Elektronika (ILMATE) Kementerian Perindustrian (Kemenperin), Setia Diarta, membenarkan bahwa Sanken akan menghentikan operasionalnya sesuai dengan laporan yang masuk dalam sistem OSS. “Di OSS itu Juni 2025,” ungkap Setia, seperti dikutip dari Antara pada Kamis (20/2/2025).

Langkah ini ternyata merupakan permintaan langsung dari induk perusahaan Sanken di Jepang, yang berencana mengalihkan lini produksi di Indonesia untuk difokuskan pada pengembangan semikonduktor di negara asalnya.

Related posts

Sukses Influencer Marketing di Era Digital Dengan Memahami Pentingnya Engagement Rate

Imam

Benarkah Rata-Rata Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Tetap Resilent Di Angka 5%? Cek Fakta Selengkapnya

Imam

IHSG Projected to Weaken on Wednesday Trading

Editor

Leave a Comment